Rabu, 31 Oktober 2012

Kembalilah Mengenangnya, Untuk Kembali


** Kembali Mengenangnya, Untuk Kembali**

Saat Mozaik Kebaikan itu Belum Sempurna..
Lantas Nafsu Membawa kita jauh dari Kutub yang Satu..
Untuk Mencari Kutub yang Bisa Buat Diri Nyaman..

Maka ingatlah Masa,
Ketika Peluh itu Jatuh bersama Letih yang tak terasa..
Ketika Luka Hati yang begitu Manja dapat Menepi..

Saat Diri ini terasa Hampa Oleh Kebersamaan..
Lantas Ego ini Begitu tinggi menjulang..
Merelakan Ketenangan Hati kita demi sesuatu yang Semu..

Maka Ingatlah Masa,
Ketika Perhatian yang Kecil bisa Memberikanmu Kekuatan Besar..
Ketika Canda tawa itu dapat Menjadi Penawar Luka Hati..

Kemana Perginya Letih yang tak terasa..??
Bagaimana Bisa Luka Hati itu Menepi..??
Dapatkah Perhatian Kecil Menjadi Kekuatan Besar..??
Mengapa Canda bisa Jadi Obat penawar..??

Jawabannya tak Jauh,
Hanya selangkah dari Pandangan kita..
Hanya sedikit dari Rasa Kekhawatiran Hati kita..

Karena jawabannya,
Atas Dasar Ukhuwwah dan Iman..

Kembalilah Untuk Mengenang Masa itu, 
Agar kita yang Merasa Jauh, dapat Kembali..
Bersatu dalam Ukhuwwah, Demi Iman dan Semangat Dakwah..

..Uhibbuqifillah ya Ukhtifillah..
Spesial Untuk Akhwat Sepejuangan di Kota Palu dan Jene'ponto, Makassar..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Saling Menasehatilah Kalian Dalam Kebaikan
.::| Tuliskan Komentar Membangun yah |::.

Entri Populer Nih.. (^^,)